Cara Membuat Sambal Padang Cabai Ijo

Sambal hijau khas Padang adalah sambal berwarna hijau dan bertekstur kasar dengan cita rasa yang unik, cara membuat sambal Padang Cabai Ijo ini tidak terlalu sulit. Sambal Padang cabe hijau ini menyajikan rasa khas asam manis yang lezat dari campuran tomat dengan cabe pedasnya. Sambal hijau Padang ini selain cocok untuk digunakan dalam bumbu kuliner makanan asal Padang yang sebagian besar kuahnya bersantan. Tampilannya yang penuh dengan warna hijau dan beberapa irisan cabe menjadi penggugah selera makan tersendiri bagi para menikmat sambal.

Cara Membuat Sambal Padang Cabai Ijo enak

Bahan-bahan.
1. Sediakan cabe hijau ukuran besar sekitar 250 gr yang dusah tidak ada tangkainya.
2. abe rawit juga digunakan sebanyak 50 gr. Tapi penambahan cabe rawit juga bisa disesuaikan dengan tingkat kepedasan anda. 
3. Bawang merah sebanyak 4 siung dan 2 siung untuk bawang putih.
4. Minyak goreng hanya 3 sdt saja.
5. Tomat hijau 2 buah.
6. Sedikit perasan jeruk nipis.
7. Gula dan garam secukupnya sesuai selera.

Cara Membuat.
1. Sebelum memasak pastikan semua bumbu sudah dicuci bersih termasuk cabe yang jumlahnya 250 gr tersebut.
2. Setelah itu potong cabe hijau yang berukuran besar dan cabe rawit dengan potongan kasar.
3. Kukus bahan seperti potongan dua jenis cabe tadi dengan tomat, bawang merah dan bawang putih dalam waktu 5 menit, kemudian angkat.
4. Kemudian bahan yang sudah dikukus tadi ditumbuk bersama sampai benar-benar tersebar merata.

Langkah memasak berikutnya adalah menyiapkan wajan untuk menumis, lalu tumis bumbu tumbukan tersebut ke dalam minyak yang sudah panas hingga harum baunya. jangan lupa untuk menambahkan perasan air jeruk, gula, garam ke tumisan bumbu lalu aduk sampai merata. Angkat sambal dari wajan setelah tumisan matang.
 

Resep Masakan Template by Ipietoon Cute Blog Design