Kepiting merupakan hewan berkaki 10 yang memiliki cangkang yang sangat keras dan sepasang capit. Kepiting yang biasanya juga disebut ketam ini, memiliki kandungan protein sebesar 13,8 gr dalam 100 gr kepiting. Kandungan protein yang tinggi tersebut dapat membantu untuk pembentukan enzim, sel organ dan otot untuk membentuk hormon. Dapat juga untuk membantu memperbaiki sel yang rusak, pembentuk sistem kekebalan tubuh dan pengatur dalam metabolisme.
Berikut beberapa tips yang dapat bermanfaat ketika memilih dan merebus kepiting, diantaranya yaitu:
- Pastikan memilih kepiting yang hidup walaupun tidak jarang ditemukan pedagang yang mencampurnya dengan kepiting mati. Kepiting hidup lebih segar untuk diolah.
- Memilih kepiting yang tidak rusak, baik cangkang maupun capit. Serta berukuran besar.
- Agar kepiting bertahan hidup selama beberapa hari, masukkan dalam panci, beri garam dan tutup dengan kain.
- Salah satu cara melumpuhkan kepiting yang diikat, taruh dalam air es beberapa menit untuk melumpuhkannya kemudian buka ikatan dan cuci bersih, kemudian rebus.
- Jika merebus kepiting, beri arang pada air rebusannya untuk menghilangkan racun dan dapat ditambahkan jahe untuk menghilangkan amis.
- Untuk mengetahui kepiting tersebut bertelur atau tidak dapat melihat dari segitiga penutup di perut kepiting tersebut.
Cara untuk mengolah kepiting dengan benar sebelum menjadikannya berbagai macam masakan yaitu:
- Balik kepiting dan tusuk di bagian tengah dengan pisau runcing hingga mati lalu lepaskan ikatannya.
- Potong menjadi beberapa bagian yaitu capit, badan, ekor, kaki.
- Mencuci dengan air mengalir dan disikat dengan kuas bersih hingga kepiting bersih.
- Buang ujung pantat karena merupakan tempat kotoran
- Belah badan kepiting menjadi 2 bagian dan cuci bersih dan buang yang berwana kehijauan
- Memukul bagian capit dan kaki namun jangan sampai retak agar bumbu meresap dan lebih mudah dimakan.
- Jangan lupa untuk merebus dengan arang sekitar 15-20 menit, jika terlalu lama akan mengeras dagingnya.
Sebelum memasak kepiting saus padang, bahan yang harus dipersiapkan adalah 2 ekor kepiting/ranjungan, 4 sdm saus tiram, 3 lembar daun jeruk, ½ sdt penyedap, 1 sdt gula pasir, 2 lembar daun salam, 1 butir telur yang dikocok, 5 sdm minyak goreng dan saus tomat, 1 batang daun bawang iris serong tipis, ½ bawang bombay iris tipis, 3 sdm saos sambal, 150 ml air kaldu atau bekas rebusan kepiting, 1sdt merica bubuk, ½ sdt garam, 1L air untuk merebus.
Untuk memasak kepiting dengan saus padang, terdapat bumbu yang harus dipersiapkan. Bumbu halus yang digunakan yaitu 1 ruas kunyit yang dibakar, 3 buah kemiri yang disangrai, 2 sdm cabai giling (cabai dapat ditambah sesuai dengan selera), 5 siung bawang merah, 2 cm jahe, 3 siung bawang merah, 5 buah cabe rawit yang ditumis hingga layu.
Cara memasak kepiting saus padang yaitu haluskan bumbu halus yang telah disiapkan dan rebus kepiting yang telah dibersihkan hingga matang dan berwarna orange. Dalam perebusan, air jangan dibuang karena dapat digunakan sebagai kaldu dan jangan merebus terlalu lama. Siapkan wajan dan panaskan minyak. Setelah itu tumis bumbu halus ditambah bawang bombay, daun salam, daun jeruk hingga harum. Masukkan kepiting yang telah direbus dengan semua sisa bahan yang telah disiapkan termasuk telur kocok. Aduk masakan hingga bumbu menyerap dan mengental. Angkat masakan dan kepiting saus padang siap untuk disajikan.