Mungkin anda sudah tidak asing lagi dengan buah kiwi, buah kiwi sangat mudah di jumpai di pasaran. Mungkin anda sudah merasa bosan dengan mengkonsumsi buah kiwi. Tetapi kali ini kami akan membuat anda tidak bosan lagi dengan buah kiwi yaitu dengan cara menghidangkan " DUO KIWI DAN KELAPA" Makanan duo kiwi dan kelapa ini merupakan salah satu makanan cina, nah buat anda yang ingin mencicipi makanan cina ini, anda tidak perlu pergi ke cina, karena anda bisa sajah membuatnya sendiri, dan anda juga jangan khawatir akan resepnya karena kali ini kami akan berbagi resep Duo kiwi dan kelapa. anda penasaran bukan dengan resepnya ? berikut adalah uraian resep dan cara membuatnya.
Bahan-bahan untuk membuat duo kiwi dan kelapa :
- Siapkan buah kwi sebanyak 4bh
- Siapkan kelapa sekitar 1 bh (kelapa yang tidak terlalu tua)
- Siapkan santan sekitar 300 ml
- Siapkan gula pasir sedikit (jika anda suka)
Cara memasak duo kiwi dan kelapa yang enak :
1. kedua ujung buah kiwi di buang, kemudian kulitnya di kupas (menggunakan pisau yang tajam), lalu iris-iris bulat tipis buah kiwi.
2. Kelapa di iris-iris tipis.
3. Tata buah kiwi di atas piring yang datar, tambahkan potongan kelapa di sekitarnya.
4. Kemudian tambahkan sedikit gula (jika anda suka) kedalam santan, lalu siramkan santan di atas buah kiwi dan kelapa. setelah itu hidangkan dengan cara dingin.
Note :
- Waktu : waktu yang di butuhkan dalam proses ini sekittar 25 menit.
- Variasi : santan bisa di beli di dalam kemasan siap pakai. santan dalam kemasan yang kita beli biasanya lebih kental dan bermutu baik di banding santan yang segar.
- Cara memasak : Campurkan sedikit gula kedalam santan (sesuai selera anda), dan di sesuaikan dengan kentalnya santan.
Itulah resep duo kiwi dan kelapa. cara membuatnya sangat mudah dan simpel bukan. Nah jika keluarga anda ingin menikmati makanan cina anda gak perlu bingung dan gak perlu pergi ke cina, karena kami akan berbagi resep-resep makanan cina lainnya. Resep duo kiwi dan kelapa kali ini teruji untuk empat porsi. Sekian dari kami, selamat untuk mencoba.