Cara memasak lumpia gurih dan renyah

Lumpia adalah jajanan yang sangat di gemari oleh masyarakat dunia, jajanan yang satu ini selain rasanya enak dan renyah resep lumpia tersebut tidak asing lagi bagi warga kita ini, karena kelezatannya, banyak sekali variasi dari lumpia yang sangat menggugah selera kita sehingga kita ingin mencoba mencicipi ataupun memasaknya sendiri di rumah. mungkin di antara anda ada yang sudah pernah mencoba membuatnya sendiri di rumah tetapi ada juga orang yang belum bisa membuatnya. nah, pada kesempatan kali ini saya akan berbagi resep tentang bagaimana cara membuat lumpia yang gurih dan renyah mari kita simak resepnya di bawah ini.

Cara memasak lumpia gurih dan renyah, resep lumpia yang enak, cara membuat lumpia super lezat dan renyah

Bahan-bahan/bumbu untuk membuat lumpia:

  • Sediakan kulit lumpia sekitar 15 lembar
  • Sediakan tepung terigu 2 sdm serta air 1 sdm larutkan untuk perekat
  • Sediakan minyak untuk menggoreng

Bahan untuk isi lumpia:

  • Sediakan bawang putih yang sudah di cincang halus sekitar 3 siung
  • Sediakan ebi sangrai yang sudah halus 1 sdt
  • Sediakan udang yang sudah di cincang kasar sekitar 50 gram
  • Sediakan ayam yang sudah dicincang kasar 50 gram
  • Sediakan telur ayam 2 butir, lalu kocok lepas
  • Sediakan rebung kaleng sekitar 200 gram, lalu diiris seperti korek api
  • Sediakan kecap manis 1 sdm
  • Sediakan garam sekitar 1/2 sdt
  • Sediakan merica bubuk sekitar 1/4 sdt
  • Sediakan gula pasir 1/2 sdt
  • Sediakan minyak untuk menumis sekitar 2 sdm
  • Bahan untuk saus lumpia:
  • Sediakan bawang putih yang sudah dihaluskan sekitar 1 siung
  • Sediakan air sekitar 300 ml
  • Sediakan gula merah yang telah di sisir halus 50 gram
  • Sediakan merica bubuk 1/4 sdt
  • Sediakan gula pasir sekitar 25 gram
  • Sediakan tepung sagu 3 sdm serta air 1 sdm dilarutkan untuk pengental

Cara memasak lumpia gurih dan renyah :

  1. Isi lumpia:panaskan minyak. lalu tumis bawang putih dan ebi hingga harum, setelah itu tambahkan udang beserta ayam lalu aduk sampai berubah warna
  2. Tiriskan dipinggir wajan. setelah itu masukan telur aduk hingga berbutir lalu tambahkan rebung aduk hingga layu
  3. Tambahkan garam, merica bubuk,gula pasir dan kecap manis. masak hingga meresap
  4. Kemudian, ambil selembar kulit lumpia. masukan isian,lipat dan gulung. setelah itu rekatkan dengan larutan tepung terigu, lalu masukan kedalam minyak yang sudah dipanaskan dan goreng hingga warnanya berubah menjadi kuning kecoklatan
  5. Saus lumpia:masuakan air dan bawang putih lalu rebus hingga mendidih. tambahkan gula merah,gula pasir, dan merica bubuk aduk hingga larut
  6. Masak larutan tepung sagu hingga mengental dan juga meletup-letup
  7. Hidangkan lumpia dengan sausnya

Mudah sekali bukan resep lumpia ini? sekarang anda sudah bisa membuatnya sendiri dirumah dan bisa menyantapnya bersama keluarga apalagi kalau disantapnya masih hangat pasti lebih lezat. mungkin hanya itu yang bisa saya bagikan semmoga bermanfaat bagi anda semua.
 

Resep Masakan Template by Ipietoon Cute Blog Design