Cara memasak semur iga pedas yang enak

Semur iga pedas adalah makanan yang sangat enak karena iga sapi yang dimasak sampai 2 kali ini dan ditambah bumbu-bumbu yang lainnya menambah keenakkan makanan ini saja, apabila anda tertarik ingin mencoba masakkan ini dirumah anda dapat mengikuti cara memasak semur iga pedas dengan resep yang akan saya bagikan dibawah ini, simak baik-baik resep tentang semur iga pedas dibawah ini agar hasilnya memuaskan anda semua.

Cara memasak semur iga pedas yang enak, resep semur iga pedas, cara bikin semur iga pedas

Bahan-bahan untuk membuat semur iga pedas yang lezat:
  • Sediakan iga sapi 800 gram, lalu potong-potong
  • Sediakan air 3000 ml
  • Sediakan bawang merah 10 siung, lalu iris tipis-tipis
  • Sediakan lada 1/2 sdt
  • Sediakan daun salam 3 lembar
  • Sediakan daun jeruk 3 lembar
  • Sediakan jintan bubuk 1/4 sdt
  • Sediakan bunga pala 2 buah
  • Sediakan gula pasir 2 sdt
  • Sediakan garam 1 sdt
  • Sediakan kecap manis bango 8 sdm
  • Sediakan daun bawang 2 tangkai, lalu potong bulat-bulat
  • Sediakan minyak untuk menumis 4 sdm.
Bahan-bahan yang harus dihaluskan:
  • Sediakan bawang putih 5 siung
  • Sediakan ketumbar sangrai 1 sdt
  • Sediakan kemiri sangrai 5 butir
  • Sediakan cabe merah kriting 6 buah
  • Sediakan cabe rawit merah 6 buah.
Cara memasak semur iga pedas yang enak:
  1. Pertama, rebus iga sapi sampai empuk. kemudian sisihkan kaldunya sekitar 1500 ml atau sekitar 1,5 liter.
  2. Setalah itu, tumis bawang merah, bumbu halus, daun salam, jintan, lada, daun jeruk, dan bunga pala sampai wangi dan matang. kemudian masukkan gula pasir dan garam, lalu tumis sebentar.
  3. Tambahkan iga sapi, tumis sampai bumbu meresap setelah itu masukkan kecap manis kemudian campurkan kedalam kaldu iga tadi.
  4. Lalu, masak menggunakan api kecil sampai kuah agak mengental.
  5. Hidangkan dengan menggunakan daun bawang yang sudah diiris.
Gimana? mudah bukan cara bikin semur iga pedas ini? anda patut mencobanya sendiri dirumah dengan tampilan sesuai dengan keinginan anda, makanan ini teruji hanya untuk 8 porsi saja namun anda bisa menambahkan porsinya sesuai dengan keingin anda apabila anda ingin mengganti porsinya. Demikian resep yang saya bagikan kali ini mudah-mudahan bermanfaat bagi anda semua.
 

Resep Masakan Template by Ipietoon Cute Blog Design